Mendesain Modul Ajar Bahasa Indonesia Menggunakan Model Poe2We Untuk Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis (Critical Thinking) Berbasis Project Based Learning (PjBL)

  • Rustam Rustam Universitas Jambi
  • Priyanto Priyanto Universitas Jambi
  • Lusia Oktri Wini Universitas Jambi
  • Ade Bayu Saputra Universitas Jambi
Keywords: model POE2WE, berpikir kritis, project based learning, modul ajar

Abstract

Mendesain modul ajar bahasa Indonesia menggunakan model POE2WE untuk meningkatkan keterampilan berpikir kritis (critical thinking) berbasis project based learning didasari atas fenomena bahwa sebagian besar mahasiswa yang mengontrak mata kuliah perencanana pembelajaran bahasa Indonesia belum mampu merancang modul ajar berorintasi pada peningkatan keterampilan berpikir kritis (critical thinking skills). Tujuan penelitian ini mendeskripsikan kompetensi mahasiswa dalam mendesain desain pembelajaran POE2WE berorientasi meningkatkan keterampilan berpikir kritis berbasis project based learning. Metode yang digunakan   penelitian tindakan kelas dengan dua siklus. Hasil yang diperoleh mengambarkan kompetensi mahasiswa dalam mendesain modul ajar bahasa Indonesia menggunakan model POE2WE berorientasi meningkatkan keterampilan berpikir kritis (critical thinking) berbasis Project Based Learning sangat baik.  Hal itu ditandai dengan kualitas mahasiswa dalam proses perkulihan, sedangan untuk hasil belajar mahasiswa menunjukkan peningkatan dari dari baik menjadi sangat baik terutama pada penguasaan pengetahuan mendesain modul ajara bahasa Indonesia.

Kata kunci: modul ajar, model POE2WE, critical thinking, project based learning

Published
2024-04-01
Abstract viewed = 65 times
PDF downloaded = 29 times