PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING MATERI BANGUN RUANG SISI LENGKUNG

  • Moh. Robet Syaekhoni IKIP PGRI Jember
  • Eric Dwi Putra IKIP PGRI Jember
  • Dwi Noviani Sulisawati IKIP PGRI Jember
Keywords: penelitian pengembangan, LKS, PBL

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan LKS berbasis model problem based learning pada materi bangun ruang sisi lengkung ditinjau dari aspek kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan model pengembangan 4D yang terdiri dari pendifinisian (define), perancangan (design), pengembangan (develop), dan penyebaran (disseminate). Instrumen yang digunakan yaitu (1) lembar validasi, (2) observasi keterlaksanaan LKS dalam pembelajaran, (3) aktivitas siswa dan guru, (4) angket respon siswa dan tes hasil belajar. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IX A di SMP As-Syafi’i Rambipuji. Kualitas LKS dilihat dari aspek kevalidan termasuk dalam kategori valid dengan rata-rata skor penilaian ahli materi sebesar 4,18 dan rata-rata skor penilaian oleh ahli media sebesar 4,24 dengan kategori valid. Dilihat dari aspek kepraktisan LKS dinyatakan praktis dengan observasi keterlaksanaan LKS dalam pembelajaran mendapatkan skor rata-rata sebesar 4,41 dengan kategori tinggi. Dari aspek keefektifan LKS dinyatakan efektif berdasarkan hasil observasi aktivitas siswa mendapatkan skor sebesar 88,1% dengan kategori sangat baik. Hasil observasi aktivitas guru mendapatkan skor sebesar 92,5% dengan kategori baik. Hasil analisis tes hasil belajar dari 25 siswa yang menjadi subjek penilitian 21 (84%) siswa tuntas dan 4 (6%) siswa tidak tuntas. Hasil penilaian angket respon siswa mendapatkan skor rata-rata sebesar 4,07 dengan kategori baik. Dengan demikian LKS yang dikembangkan dinyatakan efektif.

References

Amalia, R. & Putra, E.D. (2017). Pengembangan Modul Mata Kuliah Algoritma dan Pemograman (Pemograman C++). Gammath Vol. 02 No. 02 Hal. 02. Disajikan http://jurnal.unmuhjember.ac.id/index.php/JPM/article/view/641/673. Diakses 20 Juni 2018.
Hamdani. (2011). Strategi Belajar Mengajar. Bandung : CV Pustaka Setia.
Hobri. (2010). Metodologi Penelitian Pengembangan (Aplikasi Pada Penelitian Pendidikan Matematika). Jember: Pena Salsabila.
Insani, K.F. (2014). Pengembangan Perangkat Pembelajaran Matematika Berbasis Masalah (Problem Based Learning) untuk Siswa Kelas VII Pada Pokok Bahasan Sistem Persamaan Linier Dua Variabel (SPLDV). Skripsi. Jember: Universitas Negeri Jember.
Musfikoh, HM. (2012). Pengembangan Media dan Sumber Pembelajaran. Jakarta : PT. Prestasi Pustakarya.
Nasiroh, D. (2014). Pengembangan Model dengan Pendekatan Kontekstual pada Materi Barisan dan Deret untuk Siswa SMP Terbuka Kelas IX. Skripsi. Yogyakarta: FMIPA
Nugroho, N.B. (2014). Pengembangan RPP dan LKS Berbasis Problem Based Learning pada Materi Himpunan untuk Siswa SMP Kelas VII. Skripsi. Yogyakarta: Universitas Negeri Yogyakarta.
Nur, I.D.S. (2018). Pengembangan Lembar Kerja Siswa Matematika Untuk Pembelajaran dengan Pendekatan Kontekstual pada Produk Bahasan Statistika. Skripsi tidak diterbitkan. Jember: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. IKIP PGRI JEMBER.
Novisa, N. (2014). Pengembangan Lembar Kerja Siswa Matematika Berbasis Pendekatan Contextual Teaching and Learning (Ctl) Pada Pokok Bahasan Bahasan Aritmatika Sosial di SMP Negeri 1 Kota Bengkulu. Skripsi. Bengkulu: FPMIPA.
Prastowo, A. (2011). Panduan Kreativ Membuat Bahan Ajar Inovatif. Yogyakarta: Diva Press.
Riduwan, (2015). Skala Pengukuran Variabel-Variabel Penelitian. Bandung: ALFABETA
Sugiyono. (2017). Metode Penelitian dan Pengembangan (Research and Development/ R&D). Bandung: Alfabeta.
Trianto. (2012). Model Pembelajaran Terpadu Konsep, Strategi dan Implementasinya dalam KTSP. Jakarta: Bumi Aksara
Zaqiyah, Kholifatus, dkk. (2020). Pengembangan Modul Berbasis Realistic Mathematics Education untuk Pembelajaran Bangun Ruang Sisi Lengkung. Laplace: Jurnal Pendidikan Matematika, Vol.3, No.2, Oktober 2020. Diakses melalui https://jurnal.ikipjember.ac.id/index.php/Laplace/article/view/381/369 pada tanggal 8 April 2021.
Published
2021-05-09
Abstract viewed = 1420 times
PDF downloaded = 900 times