Pengaruh Pendidikan Kewirausahaan, Praktik Kewirausahaan, dan Penggunaan Media Sosial terhadap Minat Berwirausaha Siswa di SMAN Negeri 4 Palangka Raya

The Influence of Entrepreneurship Education, Entrepreneurship Practices, and Use of Social Media on Students' Entrepreneurial Interest at SMAN Negeri 4 Palangka Raya

  • Defri Triadi Manajemen Pendidikan Kristen, Institut Agama Kristen Negeri Palangka Raya
  • Reynhard Malau Teologi, Institut Agama Kristen Negeri Palangka Raya
  • Johnson Wadani Manajemen Pendidikan Kristen, Institut Agama Kristen Negeri Palangka Raya
Keywords: Pendidikan kewirausahaan, Praktik kewirausahaan, Penggunaan media sosial, Minat berwirausaha

Abstract

Unit tingkat pendidikan harus mengambil bagian dalam mengatasi tingkat pengangguran. Ini dapat dilakukan melalui pendidikan, praktik, dan penggunaan teknologi terkini di sekolah. SMA Negeri 4 Palangka Raya merupakan sekolah yang berpredikat sebagai sekolah wirausaha. Hasil belajar yang baik tentunya menunjukkan minat siswa yang tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan kewirausahaan, praktik kewirausahaan, dan penggunaan media sosial terhadap minat berwirausaha. Penelitian menggunakan metode kuantitatif, dengan tipe ex-post facto dan sampelnya adalah 214 siswa kelas XI SMAN 4 Palangka Raya. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, observasi atau pengamatan langsung, dan dokumentasi. Analisis data penelitian ini menggunakan teknik analisis deskriptif, uji asumsi klasikal dan uji regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan kewirausahaan, praktik kewirausahaan dan penggunaan media sosial berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat berwirausaha di kalangan siswa SMAN 4 Palangka Raya.

References

Dalyono, M. (2009). Psikologi Pendidikan. PT Rineka Cipta.
Hartono. (2011). Analisis Data Statistika dan Penelitian. Pustaka Pelajar.
Hasbullah. (2008). Dasar Dasar Ilmu Pendidikan. Ilmu Grafindo.
Kartika, Y., Sumartono, B. G., & Syamsuri, S. (2022). Pengaruh Praktik Kewirausahaan terhadap Motivasi Berwirausaha Peserta Didik. Tarbiyah Wa Ta’lim : Jurnal Penelitian Pendidikan Dan Pembelajaran, 129–140.
Mahdiyyah, K. F., & Subroto, W. T. (2022). Pengaruh Pemanfaatan Sosial Media dan Motivasi Terhadap Minat Berwirausaha Pada Mahasiswa Jurusan Pendidikan Ekonomi. Sinomika Journal : Publikasi Ekonomi Dan Akuntansi, 1(2), 175–188.
Noerhartati, & Jatiningrum. (2021). Pendidikan Kewirausahaan di Indonesia. Penerbit Adab.
Prasetya, H., & Ariska, R. A. (2021). Pengaruh Sikap dan Pendidikan Kewirausahaan Pada Minat Berwirausaha. Jurnal Ilmu Manajemen Dan Akuntansi, 81–89.
Purnamasari, W., & Rahmania, M. (2020). Pengaruh Pemahaman Kewirausahaan dan Praktik Kewirausahaan Terhadap Minat Berwirausaha Mahasiswa dengan Self Efficacy sebagai Variabel Intervening. Jurnal Pendidikan Ekonomi Dan Kewirausahaan, 76–86.
Ratnamulyani, I. A., & Maksudi, B. I. (2018). Peran Media Sosial dalam Peningkatan Partisipasi Pemilih Pemula Dikalangan Pelajar di Kabupaten Bogor. Sosiohumaniora, 154–161.
Sanusi, A. (2014). Metodologi Penelitian Bisnis. Jakarta : Salemba Empat.
Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Pendidikan: Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R & D. Alfabeta.
Sumerta, I. K., Redianingsih, N. K., Pranawa, I. M. B., & Indahyani, D. N. T. (2022). Pengaruh Tingkat Penggunaan Media Sosial Dan Motivasi Terhadap Minat Berwirausaha Pada Mahasiswa Program Studi Manajeman Perguruan Tinggi Di Kota Denpasar. E-Jurnal Ekonomi Dan Bisnis Universitas Udayana, 7(9), 672.
Suryana. (2010). Kewirausahaan : Pedoman Praktis : Kiat dan Proses Menuju Sukses. Salemba Empat.
Taufik, A., Azhad, N., & Hafidzi, A. H. (2018). Faktor Yang Mempengaruhi Minat Berwirausaha Mahasiswa. Jurnal Penelitian Ipteks, 3(1), 10–27.
Zimmerer, & Thomas, W. (2008). Kewirausahaan dan Manajemen Usaha Kecil (5 Buku 1). Salemba Empat.
Published
2024-04-30
Abstract viewed = 144 times
PDF downloaded = 96 times